Jumat, 03 November 2017

Jangan Lupa Pamit Yaa..

Yeaay akhirnya sampai juga di kelas Bunda Sayang alias kelas BunSay. Materi pertama di kelas BunSay yaitu Komunikasi Produktif. Dan tantangan 10 harinya adalah melakukan komunikasi produktif dengan anggota keluarga.


Untuk hari pertama :
Patner : Suami ku alias Mas Bro
Target : Kalau pergi kerja pamit sama ibu ku

Malam sebelumnya, aku sedikit membahas tentang teori yang aku dapat. Dan aku tanyakan apakah dia bersedia jadi patner praktek ku kali ini, Alhamdulillah jawabannya dia bersedia. Aku bilang ke beliau kalau komunikasi itu penting, karena selama ini dia sangat jarang komunikasi dengan ibu, kalau dirumah lebih banyak di kamar saja, tanpa basa basi. Alesannya dia ga mau banyak omong. Tapi menurutku keluarga yang sehat berawal dari komunikasi yang lancar. Aku mau anak ku tumbuh di keluarga yang bahagia dan harmonis. Jadi aku minta ke mas bro untuk melakukan hal kecil yaitu pamit kalau mau pergi.

Hasil :
Pagi tadi beliau pamit ke ibu pas mau berangkat kerja, dan siang tadi ( karena kalau istirahat pulang, kantor dekat rumah ) waktu mau berangkat kerja, aku dengar juga dia pamit sama ibu, “ Berangkat bu”, gitu katanya. Dan ibu juga menanggapi dengan baik. Alhamdulillah, semoga bisa seterusnya. Meskipun hari ini masih dengan nada yang datar tapi efeknya dasyat, ya kan mas bro?!. Tak lupa malam harinya aku berterimakasih ke beliau," Besok lagi ya mas". Dia bilang,"Udah ah, aneh". Yahhhh....

Aku :
Aku sendiri masih harus belajar dalam mempraktekkan komunikasi produktif, masih mencoba berbicara tanpa pakai emosi (hari ini masih suka kesel kalau lawan bicara ga nyambung), masih belajar berbicara dengan senyum (hari ini masih suka sambil pegang hp kalau ngomong). Tak lupa mengajak bayi ku berbicara, walau dia belum bisa mengerti dan hanya bisa menjawab ih atau eh.  Semoga besok bisa lebih baik.

#hari1
#gamelevel1
#tantangan10hari
#komunikasiproduktif
#kuliahbunsayiip

Tidak ada komentar:

Posting Komentar